Selasa, 21 Oktober 2014

Kisah Prajurit TNI 10 Tahun Jaga Rumah SBY

Kisah Prajurit TNI 10 Tahun Jaga Rumah SBYKisah Prajurit TNI 10 Tahun Jaga Rumah SBY (foto Yudhi/Okezone

Selama satu dekade kediaman mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dijaga oleh pasukan pengawas keamanan. Banyak pengalaman dan kesan yang dirasakan oleh petugas pengamanan selama bertugas.

Seperti yang dirasakan Mayor Suparmo, pengawas pengamanan ring dua kediaman SBY di Puri Cikeas. Menurutnya, SBY merupakan sosok yang sederhana dan ramah.

"Bapak pembawaannya kalem. Dia juga santun dan orangnya humoris," jelas Suparmo saat berbincang dengan Okezone, Senin (20/10/2014).

Ia menceritakan, pengalamannya selama menjaga kediaman SBY tak selamanya mulus. Meskipun begitu, SBY tak pernah marah dan emosi.

"Marah-marah, mencak-mencak tidak pernah. Kalau ada kesalahan (tim pengamanan) dikumpulin sama Ibu (Ani Yudhoyono), terus Bapak (SBY) berbicara santun," tambahnya.

Ia merasa bangga bisa mengawal mantan Presiden Indonesia tersebut, karena tak semua orang bisa mendapatkan kesempatan seperti dirinya.

"Saya merasa enjoy. Ada kebanggan tersendiri lah termasuk dari kawan-kawan lainnya," tuturnya.

Dalam pengabdian di hari terakhir ini, Suparmo ingin melakukan pengamanan sebaik mungkin di kediaman SBY. Rencananya, sekira pukul 15.00 WIB, SBY akan menggelar syukuran bersama masyarakat di kediaman pribadinya.(fid)(ded)

  ★ Okezone  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...